Mengenali Berbagai Jenis Bioma yang Ada di Dunia dan Ciri-cirinya

By Nabil Adlani, Sabtu, 29 Mei 2021 | 08:36 WIB
Bioma merupakan gabungan dari beberapa ekosistem. (pixabay)

adjar.id – Indonesia menjadi rumah dari berbagai makhluk hidup, seperti tumbuhan dan hewan.

Tumbuhan dan hewan banyak mendiami hutan-hutan yang ada di Indonesia.

Indonesia terkenal sebagai tempat tropis di mana hutannya terkenal sebagai hutan hujan, terutama di daerah Papua Barat.

Baca Juga: Mengenali Interaksi Sosial Asosiatif di Dalam Hubungan Manusia

Tempat berupa hutan hujan tersebut dapat disebut dengan bioma.

Adjarian tahu apa itu bioma?

Bioma adalah daerah geografis yang lebih luas dari sebuah ekosistem, dimana ditinggali oleh hewan dan juga tumbuhan.

Kehidupan dalam suatu bioma ditentukan oleh tanah, jumlah cahaya, air dan suhu.

“Daerah geografi yang lebih luas dari sebuah ekosistem merupakah pengertian dari bioma.”