Mengenal Macam-Macam Organ pada Sistem Pencernaan Manusia

By Nabil Adlani, Jumat, 28 Mei 2021 | 18:30 WIB
Ada macam-macam organ di sistem pencernaan manusia (freepik)

 

Organ-Organ Pencernaan

Sistem pencernaan manusia berawal dari mulut hingga nantinya berakhir di anus.

Proses dari mulut sampai ke anus dibantu oleh organ-organ lain yang memiliki fungsi penting, seperti hati, empedu, dan pangkreas.

Yuk, kita kenali organ-organ yang membantu sistem pencernaan manusia!

1. Mulut

Mulut merupakan organ pertama tempat masuknya makanan. (pixabay)

Mulut menjadi tempat pertama dimulainya pencernaan sekaligus tempat masuknya makanan.

Baca Juga: Hewan Apa yang Menelan Mangsanya Dibantu Oleh Mata?

Di dalam mulut tejadi proses pencernaan mekanik dan kimiawi yang dibantu oleh enzim.

Saat makanan masuk ke mulut, gigi akan mengunyah dan mengubah makanan menjadi potongan kecil-kecil hingga memudahkan enzim yang dibantu dengan air liur untuk melumat makanan.

“Proses pencernaan pada manusia terbagi dua jenis, yaitu secara kimiawi dan mekanik.”