4 Jenis Pesawat Sederhana: Tuas, Bidang Miring, Katrol, dan Roda Berporos

By Rahwiku Mahanani, Selasa, 25 Mei 2021 | 14:32 WIB
Katrol adalah salah satu jenis pesawat sederhana. (pixabay)

3. Katrol

Katrol adalah roda yang berputar pada porosnya.

Pada pesawat sederhana katrol, biasanya terdapat tali atau rantai sebagai penghubungnya.

O iya, oleh karena memiliki beban, titik tumpu, dan kuasa, sebenarnya katrol juga merupakan jenis pengungkit.

Nah, katrol sendiri dibagi menjadi tiga golongan, yakni:

- Katrol tetap adalah katrol yang tidak berubah posisi ketika digunakan untuk memindahkan benda. Contoh katrol tetap adalah katrol pada sumur timba dan tiang bendera.

- Katrol bebas adalah katrol yang berubah posisi ketika digunakan untuk memindahkan benda. Contoh katrol bebas adalah katrol pada alat pengangkat peti kemas di pelabuhan.

- Katrol majemuk adalah perpaduan dari katrol tetap dan katrol bebas yang dihubungkan dengan tali.

 

"Katrol adalah jenis pesawat sederhana berupa roda yang berupatar pada porosnya.

Contoh katrol di antaranya adalah sumur timba, tiang bendera, dan alat pengangkat peti kemas yang ada di pelabuhan."