Kebiasaan ini muncul karena kurangnya rasa tanggung jawab dari warga masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan.
Sampah-sampah yang berserakan tidak di tempatnya bisa memunculkan nampak negatif, seperti memicu terjadi banjir, memunculkan penyakit, dan lain sebagainya.
2. Kemacetan Lalu Lintas
Kemacetan lalu lintas termasuk sebagai masalah sosial yang sering terjadi di kota-kota besar.
Masih banyaknya pengguna jalan yang tidak mematuhi aturan lalu lintas memunculkan kekacauan di jalan raya.
Selain itu, bertambahnya jumlah kendaraan pribadi di jalan raya dapat menyebabkan kemacetan yang sangat parah.
3. Kekurangan Air Bersih
Kekurangan air bersih disebabkan karena kurangnya pasokan air bersih bagi kehidupan masyarakat.
Warga masyarakat sebagian besar bisa mendapatkan air bersih dari sumur dan sebagaian lagi berasal dari perusahaan air minum yang dikelola pemerintah.
Sumber air yang kotor membuat pengolahannya jadi kurang maksimal.
Hal inilah yang membuat air menjadi keruh, mengandung zat berbahaya, dan berwarna.
Baca Juga: 4 Faktor Masalah Sosial dalam Keberagaman Masyarakat Indonesia
Solusi dari masalah ini, di antaranya dengan menghemat penggunaan air, tidak mencemari sungai dan tanah, serta membangun sumur resapan.
"Contoh masalah sosial di masyarakat, yaitu membuang sampah sembarangan, kemacetan lalu lintas, dan kekurangan air bersih."
Nah, itu tadi Adjarian, penjelasan tentang pengertian dan contoh masalah sosial.
Coba Jawab! |
Apa yang dimaksud dengan masalah sosial? |
Petunjuk: Cek halaman 1 dan 2. |
---
Sumber: Buku Sosiologi untuk SMA Kelas XI karya Joan Hesti Gita Purwasih dan Seli Septiana Pratiwi, Kemdikbudristek Tahun 2021.
Yuk, tonton video ini!
Source | : | Adjar.id |
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | AdjarID |
KOMENTAR