adjar.id - Dalam kehidupan sehari-hari, ada banyak benda yang dibuat dengan tekstil.
Tekstil yang dapat ditemukan dalam kehidupan sehari-hari antara lan kain yang digunakan sebagai pakaian, taplak meja, sarung bantal, dan sebagainya, Adjarian.
Di Indonesia, kerajinan tekstil terdiri dari dua jenis, yaitu kerajinan tekstil modern dan kerajinan tekstil tradisional.
Perbedaan kerajinan tekstil modern dan tradisional dapat dilihat dari fungsinya.
Nah, apa saja itu?
Yuk, kita cari tahu bersama!
Berdasarkan fungsinya, kerajinan tekstil modern dikelompokkan menjadi tiga, yakni:
1. Sebagai pemenuhan kebutuhan sandang dan busana, yaitu busana, aksesoris, sepatu, topi, dan tas.
2. Sebagai pelengkap interior, yaitu kain tirai, kain salut kursi, perlengkapan rumah tangga, dan aksesori ruangan.
3. Sebagai wadah dan pelindung benda, yaitu tas laptop, berbagai jenis tas, dompet, dan lain-lain.
Baca Juga: Teknik Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil
Berdasarkan fungsinya, kerajinan tekstil tradisional Indonesia dikelompokkan menjadi tiga, yaitu:
1. Sebagai pemenuhan kebutuhan sandang atau untuk melindungi tubuh, seperti kain panjang tradisional jarik, sarung, dan baju daerah.
2. Sebagai alat bantu dalam rumah tangga, seperti kain gendong untuk membawa bayi atau barang-barang.
3. Sebagai bahan untuk membuat busana ritual tradisi tertentu, seperti kain batik motif doa, kain tenun ulos, kain songket untuk pernikahan, dan lain-lain.
O iya, kain tekstil tradisional Indonesia berkembang sesuai dengan kreativitas masyarakat daerah setempat, Adjarian.
Nah, itulah fungsi kerajinan tekstil modern dan tradisional Indonesia.
Coba Jawab! |
Apa fungsi kerajinan tekstil modern? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
---
Sumber: Buku Prakarya dan Kewirausahaan SMA/SMK/MAK Kelas X Karya Hendriana Werdhaningsih, dkk.
Tonton video ini juga, yuk!
Penulis | : | Mumtahanah Kurniawati |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR