Tragedi Trisakti terjadi pada 12 Mei 1998 yang disebabkan karena bentrokan antara aparat keamanan dengan mahasiswa.
Pada saat itu, mahasiswa melakukan aksi demo dan menuntut kebijakan pemerintah negara Indonesia.
Kerusuhan yang terjadi membuat beberapa mahasiswa mengalami luka-luka dan bahkan sampai kehidupan nyawanya.
6. Tragedi Semanggi
Tragedi Semanggi terjadi pada 11 sampai 13 November 1998 saat puluhan ribu mahasiswa dan masyarakat sipil melakukan demo menolak Sidang Istimewa MPR.
Sidang Istimewa MPR ini dilakukan untuk menunjuk BJ Habibie sebagai presiden Indonesia menggantikan Soeharto.
Akhirnya, terjadi bentrokan antara aparat keamanan dan massa pendemo yang membuat 17 warga sipil tewas dan lebih dari 100 orang luka-luka.
Lalu pada 24 September 1999 terjadi tragedi Semanggi II yang menuntut pembatalan UU Penanggulangan Keadaan Bahaya atau PKB.
Tragedi ini melibatkan ribuan mahasiswa, buruh, non pemerintah, dan profesi yang mendemo UU tersebut.
Hal ini menyebabkan bentrokan pendemo dengan aparat karena pembubaran paksa yang dilakukan.
"Contoh kasus pelanggaran hak asasi manusia di Indonesia, di antaranya peristiwa Westerling, peristiwa Tanjung Priok, operasi militer Aceh, penculikan aktivis, tragedi Trisakti, dan tragedi Semanggi."
Baca Juga: 4 Faktor Eksternal Penyebab Pelanggaran Hak Asasi Manusia
Itu tadi enam contoh kasus pelanggaran hak asasi manusia atau HAM yang pernah terjadi di Indonesia.
Coba Jawab! |
Apa yang menyebabkan pelanggaran hak asasi manusia terjadi? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
---
Sumber: Buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan SMA/MA/SMK/MAK Kelas XI Edisi Revisi 2017.
Tonton video ini juga, yuk!
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR