adjar.id - Dalam buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas 11 edisi revisi 2017 terdapat soal Uji Kompetensi Bab 5 di halaman 172.
Pada soal tersebut, kita diminta untuk menjawab beberapa pertanyaan tentang ancaman integrasi nasional.
Nah, kali ini kita akan membahas soal tersebut, Adjarian. Pembahasan soal ini dapat dijadikan sebagai referensi.
Indonesia berada di posisi tengah dunia yang dilewati oleh garis khatulistiwa serta diapit oleh dua benua dan dua samudra.
Dua benua yang mengapit Indonesia adalah benua Asia dan Australia, serta dua samudra, yaitu samudra Hindia dan Pasifik.
Posisi inilah yang membuat Indonesia berada di posisi silang yang sangat strategis.
Meski begitu, posisi ini tidak hanya menguntungkan bagi negara Indonesia tetapi juga dapat menjadi ancaman.
Ancaman tersebut bisa berupa ancaman integrasi nasional yang bisa berasal dari dalam ataupun luar negeri.
Ancaman ini juga bisa terjadi di beberapa dimensi kehidupan, baik dari bidang ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya, serta pertahanan dan kemanan.
Ancaman tersebut biasanya berupa ancaman berupa militer dan nonmiliter, Adjarian.
Sekarang kita simak pembahasan soal Uji Kompetensi Bab 5 tentang ancaman integrasi nasional berikut, yuk!
Baca Juga: Pengertian Integrasi Nasional
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR