Macam-Macam Kerusakan Lingkungan Hidup
Berikut ini beberapa kerusakan lingkungan hidup, di antaranya:
1. Letusan Gunung Api
Letusan gunung api merupakan salah satu jenis gejala alam yang tidak bisa dicegah oleh siapapun, termasuk manusia.
Letusan gunung api ini bisa berakibat pada kerusakan lingkungan hidup, yang berupa:
• Aliran lahar panas yang keluar dari gunung api bisa membuat adanya pendangkalan sungai yang bisa menyebabkan banjir saat hujan turun.
• Gas yang mengandung racun bisa mengancam keselamatan makhluk hidup yang tinggal di sekitar gunung api.
• Abu panas dari hujan abu vulkanik bisa mematikan tumbuhan yang tumbuh di sekitar gunung api.
• Awan panas yang bergerak sangat berbahaya bagi makhluk hidup karena bisa menyebabkan kematian.
• Lava panas yang meleleh bisa merusak dan mematikan apa saja yang dilaluinya, lalu setelah dingin, lava akan membeku dan bisa menghambat pertumbuhan tanaman.
Baca Juga: Jenis-Jenis Pencemaran Linkungan yang Merusak Lingkungan Hidup
“Letusan gunung api merupakan bencana alam yang tidak bisa dicegah oleh manusia dan bisa menyebabkan kerusakan lingkungan hidup.”
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR