1. Wake up
Wake up memiliki arti, yaitu berhenti tidur dan membuka mata.
Ketika jam alarm kita berbunyi di pagi hari, kita akan terbangun atau wake up dikarenakan kita tidak lagi tertidur.
Namun, kita juga dapat bangun secara alami atau saat seseorang dapat membangunkan kita tanpa adanya bantuan jam beker.
Wake up adalah verb phrase jadi hanya bagian pertama, yaitu kata kerjanya yang dapat berubah sesuai dengan tense.
Contoh Kalimat:
a. I always feel tired after I wake up in the morning, maybe I need some coffee.
Saya selalu merasa lelah setelah bangun di pagi hari, mungkin saya butuh kopi.
b. My alarm clock rang and I woke up immediately.
Jam beker saya berbunyi dan saya langsung terbangun.
c. I'm glad that your condition is growing better after you wake up.
Saya senang karena kondisimu menjadi lebih baik setelah kamu bangun dari tidur.
Baca Juga: Contoh Paragraf Mendeskripsikan Orang Lain dalam Bahasa Inggris
"Wake up adalah bangun dari tidur sedangkan get up adalah beranjak dari kasur."
Penulis | : | Aldita Prafitasari |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR