adjar.id - Pernahkah Adjarian berpikir, apakah burung hantu disebut karena burung tersebut memiliki kemampuan untuk melihat hantu?
Faktanya, burung hantu memiliki nama "hantu" dikarenakan oleh matanya yang menyala saat malam hari. Tidak hanya itu, burung hantu merupakan salah satu hewan nokturnal yang tidak dapat melihat hantu, ya.
Dengan bola mata yang besar, bola mata burung hantu terlihat seperti mengikuti kita ke segala arah, lo, hal ini dikarenakan burung hantu dapat memutar lehernya ke segala arah, ya. O iya, burung hantu juga memiliki kemampuan untuk terbang tanpa ada suara sama sekali, lo!
Penulis | : | Aisha Amira |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR