Mengenal Apa Itu Westernisasi serta Faktor Penyebab dan Contohnya

By Rizky Amalia, Rabu, 7 Agustus 2024 | 16:00 WIB
Istilah westernisasi diartikan sebagai proses pembaratan yang termasuk salah satu proses perubahan budaya. (pixabay)

adjar.id - Istilah westernisasi berasal dari kata west dalam bahasa Inggris yang berarti barat.

Maka istilah westernisasi diartikan sebagai proses pembaratan yang termasuk salah satu proses perubahan budaya.

Proses westernisasi dekat dengan kehidupan industrialisasi dunia barat yang terkenal dengan sikap individualistis dan materialistis.

Nah, westernisasi juga dipahami sebagai bentuk atau tata cara kehidupan yang mengacu pada budaya dunia barat.

Hal ini termasuk proses peniruan langsung dan tanpa seleksi penyesuaian dengan budaya setempat.

Biasanya proses westernisasi terjadi pada orang-orang yang ingin cepat dikatakan modern dan khawatir dikatakan ketinggalan zaman.

Tahukah Adjarian? Meski sama-sama dikenal sebagai fenomena perubahan sosial, westernisasi berbeda dengan modernisasi.

Perbedaan westernisasi dan modernisasi ialah proses perkembangan modernisasi terjadi secara lebih umum sebagai bentuk akibat perkembangan teknologi, globalisasi, hubungan ekonomi, hingga interaksi budaya.

Sementara westernisasi muncul sebagai bentuk penerapan budaya barat.

O iya, sebagai bentuk proses pembaratan, westernisasi berdampak bagi masyarakat suatu negara.

Salah satu dampak positif westernisasi adalah perkembangan teknologi dan inovasi modern telah mengubah cara berkomunikasi, bekerja, dan belajar.

Baca Juga: Dampak Negatif dari Globalisasi: Kenakalan Remaja

Sementara dampak negatif dari westernisasi, yaitu kehilangan identitas budaya asli karena bisa tergantikan oleh budaya barat yang dominan.

Yuk, kita pelajari sama-sama faktor penyebab terjadinya westernisasi dan contohnya!

Faktor Penyebab Terjadinya Westernisasi

Salah satu faktor terjadinya westernisasi adalah mengonsumsi produk-produk luar negeri daripada dalam negeri. (CC0)

1. Adanya percampuran budaya sehingga semakin bertambah banyak masuknya budaya barat.

2. Perasaan ingin mencari kebebasan yang bebas seperti negara yang menganut paham liberalisme.

3. Mengonsumsi produk-produk luar negeri daripada dalam negeri.

4. Kurangnya rasa sadar diri dalam memilih dan menyaring budaya yang masuk ke dalam negeri.

5. Muncul rasa khawatir karena takut tertinggal informasi atau suatu hal yang sedang tren oleh masyarakat barat.

6. Pengaruh dari media sosial, seperti Instagram, TikTok, YouTube, hingga X yang menunjukkan tren budaya barat.

7. Adanya keinginan untuk meniru hal-hal atau kebiasaan yang dilakukan oleh masyarakat barat.

Berikut ini merupakan contoh westernisasi, antara lain:

Baca Juga: Mengenal Salah Satu Dampak Negatif Globalisasi: Westernisasi

- Lebih menyukai, memakai, maupun mengonsumsi barang-barang, produk-produk dari luar negeri daripada buatan negeri sendiri.

- Pergaulan bebas tanpa batas yang semakin marak pada masyarakat.

- Anggapan bahwa budaya barat lebih baik daripada budaya sendiri, sehingga banyak orang lebih suka mempelajari budaya barat.

- Sikap individualis yang membuat masyarakat menjadi semakin bersaing dan kehilangan rasa kekeluargaannya.

- Masyarakat rela menghabiskan banyak uang untuk mengonsumsi barang-barang dari luar negeri daripada karya dari bangsa sendiri.

- Anggapan bahwa budaya barat lebih baik daripada budaya sendiri, sehingga banyak orang lebih suka mempelajari budaya barat.

Nah, itulah penjelasan tentang apa itu westernisasi serta fakor penyebab dan contohnya.

Coba Jawab!
Apa perbedaan antara westernisasi dan modernisasi?
Petunjuk: Cek di halaman 1.

Tonton video ini, yuk!