adjar.id - Kantong kanguru tidak hanya berfungsi untuk menggendong bayi kanguru saja, tetapi juga didesain untuk perkembangbiakannya.
Kantong di perut kanguru muat untuk dua ekor anak kanguru yang di dalamnya ada empat puting susu.
Bayi kanguru lahir sangat kecil, bahkan belum bisa mendengar dan melihat sehingga berlindung di dalam kantong induk untuk sementara waktu.
Kantong ini dilapisi otot-otot dan ligamen yang ukurannya akan selalu menyesuaikan tubuh bayi kanguru yang terus tumbuh.
Tonton video ini, yuk!