3 Bentuk Kerja Sama Bilateral Indonesia dengan Inggris, Materi Geografi Kelas XII Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Selasa, 2 Januari 2024 | 16:00 WIB
Indonesia dengan Inggris menjalin kerja sama bilateral di berbagai bidang. (freepik)

1. Bidang Ekonomi

Kerja sama Indonesia dengan Inggris terjadi di bidang ekonomi yang dilakukan dengan:

- Meluncurkan kembali kelompok kerja bersama tentang ekonomi kreatif.

- Meningkatkan kerja sama ekonomi, termasuk melalui dialog ekonomi tingkat kerja reguler.

- Melakukan investasi asing antara Inggris dengan berbagai industri di Indonesia.

- Partisipasi Inggris dalam Forum Pembiayaan Pembangunan Infrastruktur Indonesia 2019.

Selain hal-hal tersebut, juga dilakukan perjanjian kesepahaman antara Indonesia dan Inggris.

Lalu, dibentuk juga Komite Ekonomi dan Perdagangan Bersama (KEPB) atau Joint Economic and Trade Committee (JETCO).

2. Bidang Politik

Indonesia dan Inggris dalam bidang politik melakukan dialog siber menjelang pertemuan Kelompok Ahli Pemerintah PBB.

Selain itu juga melakukan perjanjian kerja sama membantu Indonesia dalam Pembangunan Rendah Karbon.

Baca Juga: 3 Bentuk Kerja Sama Bilateral Indonesia dengan Amerika Serikat, Materi Geografi Kelas XII Kurikulum Merdeka