Hal ini dilakukan dengan menggunakan visualisasi data dan tingkatan informasi yang jelas.
3. Menyederhanakan Informasi
Infografis bisa membantu dalam menyederhanakan informasi yang kompleks menjadi bentuk yang lebih mudah dipahami pembaca.
4. Meningkatkan Daya Tarik Visual
Infografis dibuat dengan visual yang sangat menarik.
Tujuannya agar bisa membantu mendapatkan perhatian pembaca dan membuat para pembaca lebih tertarik membaca dan mempelajari informasi yang dibahas.
5. Meningkatkan Efektivitas Komunikasi
Adanya infografis bisa membantu memperjelas pesan yang akan disampaikan.
Selain itu juga dapat memudahkan pembaca dalam mengingat informasi yang diterima.
"Tujuan infografis, yaitu memudahkan perbandingan, meningkatkan pemahaman, menyederhanakan informasi, meningkatkan daya tarik visual, dan meningkatkan efektivitas komunikasi."
Itulah pengertian dan tujuan infografis.
Baca Juga: 5 Penyebab Bias Informasi, Materi Bahasa Indonesia Kelas XII Kurikulum Merdeka
Coba Jawab! |
Apa yang dimaksud dengan infografis? |
Petunjuk: Cek halaman 1 dan 2. |
---
Sumber: Buku Cerdas Cergas Berbahasa dan Bersastra Indonesia untuk SMA/SMK/MA Kelas XII karya Bambang Trimasyah, Kemdikbudristek Tahun 2022.