Ciri dan Unsur Identitas Nasional, Materi PPKn Kelas X Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Jumat, 20 Oktober 2023 | 09:00 WIB
Negara Indonesia memiliki identitas nasional yang membedakannya dengan negara lain. (Adjar.id/NA)

Penjajahan yang terjadi tersebut bahkan terjadi dalam waktu yang cukup lama.

Adanya penjajahan tersebut kemudian memunculkan perbudakan dan kerja paksa di berbagai tempat.

Karena alasan untuk merdeka, maka seluruh bangsa Indonesia berusaha untuk melawan seluruh penjajah yang dilakukan oleh bangsa lain.

Bangsa Indonesia juga ingin bersama-sama melepaskan diri dari penjajahan.

Maka dari itu, kemudian muncullah karakteristik identitas nasional dalam diri bangsa Indonesia.

2. Persatuan dan Kesatuan Indonesia

Indonesia merupakan negara yang memiliki pulau-pulau yang banyak dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Rote.

Setiap pulau mempunyai adat, bahasa, kebudayaan, sampai tradisinya masing-masing.

Hal inilah yang membuat setiap masyarakat harus saling menghargai perbedaan.

Dengan menghargai perbedaan inilah maka muncul rasa persatuan dan kesatuan dalam diri masyarakat Indonesia.

"Ciri identitas nasional, yaitu mempunyai keinginan untuk merdeka serta persatuan dan kesatuan Indonesia."

Baca Juga: Faktor Pembentuk Identitas Nasional, Materi PPKn Kelas 10 Kurikulum Merdeka