adjar.id - Imaji atau pengimajian merupakan salah satu unsur penting dalam sebuah puisi.
Menurut KBBI, imaji adalah sesuatu yang dibayangkan dalam pikiran.
Sehingga imaji dalam puisi dapat diartikan sebagai kata atau susunan yang dapat memicu pengalaman sensoris, seperti penglihatan, pendengaran, dan perasaan.
Oleh karena imaji merupakan salah satu unsur penting dalam puisi, maka imaji memiliki keterkaitan yang erat dengan unsur lain, Adjarian.
Unsur-unsur tersebut adalah diksi dan kata konkret.
Yap! Antara diksi, imaji, dan kata konkret saling terhubung satu sama lain.
Diksi yang dipilih dalam puisi menghasilkan imaji sehingga menjadi kata konkret yang bisa ditangkap dengan pancaindra kita.
O iya, di dalam puisi terdapat beberapa jenis imaji.
Berikut jenis-jenis imaji dalam puisi.
Kita pelajari bersama, yuk!
"Imaji dalam puisi adalah kata atau susunan yang dapat memicu pengalaman sensoris, seperti penglihatan, pendengaran, dan perasaan."
Baca Juga: Diksi dalam Puisi, Materi Bahasa Indonesia Kelas X Kurikulum Merdeka
Jenis-Jenis Imaji dalam Puisi
1. Imaji Visual
Dalam KBBI, visual adalah dapat dilihat dengan indra penglihatan (mata).
Jadi, imaji visual adalah pengimajian dengan menggunakan kata-kata yang menggambarkan objek seakan-akan dapat dilihat.
Contoh: - Laut itu terlihat biru
- Senyuman yang indah dengan gigi seputih susu
2. Imaji Auditif
Imaji auditif adalah pengimajian dengan menggunakan kata-kata ungkapan yang menimbulkan efek seolah-olah objek yang dijelaskan dalam puisi dapat didengar oleh pembaca.
Contoh: - Ia dengar gemuruh ombak laut
- Suara ayam di pagi hari yang riuh
3. Imaji Taktil
Imaji taktil adalah pengimajian dengan menggunakan kata-kata yang dapat memengaruhi perasaan pembaca.
Baca Juga: 3 Jenis Puisi, Salah Satunya Puisi Naratif
Contoh: - Dingin menusuk hatiku yang malang
- Ia bersujud memohon untuk hidupnya
"Jenis-jenis imaji dalam puisi, yaitu imaji visual, imaji auditif, dan imaji taktil."
Nah, itulah jenis-jenis imaji dalam puisi.
Coba Jawab! |
Apa pengertian imaji menurut KBBI? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
---
Sumber: Buku Bahasa Indonesia Kelas X Tahun 2015., Kemdikbud.
Tonton video ini juga, yuk!