3. Dapat dijawab oleh responden menurut kecepatan masing-masing dan menurut waktu senggang responden.
4. Dapat dibuat anonim, sehingga responden bebas, jujur, dan tidak malu-malu menjawab.
5. Dapat dibuat terstandar, sehingga bagi semua responden dapat diberi pertanyaan yang benar-benar sama.
"Salah satu kelebihan penggunaan angket adalah tidak memerlukan kehadiran peneliti.
Kelemahan Angket
Selain memiliki beberapa kelebihan, sayangnya ada pula beberapa kelemahan pengumpulan data menggunakan angket. Contoh kelemahan angket, yaitu:
1. Responden seting tidak teliti dalam menjawab, sehingga ada pertanyaan yang terlewati tidak dijawab.
2. Sering sukar diberi validitas.
3. Walaupun dibuat anonim, kadang responden dengan sengaja memberikan jawaban yang tidak jujur atau tidak betul.
4. Sering kali angket tidak dikembalikan, terutama jika dikirim melalui pos.
5. Pilihan jawaban mungkin tidak mencakup apa yang terkandung dalam hati responden.
"Sering sukar diberi validitas merupakan salah satu kelemahan angket."
Baca Juga: 5 Jenis Variabel dalam Definisi Operasional Rancangan Penelitian Sosial
Nah, itulah jenis, kelebihan, dan kelemahan penggunaan angket sebagai instrumen pengumpulan data.
Coba Jawab! |
Apa itu angket tertutup? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |
---
Sumber: Materi Sosiologi untuk SMA dan MA Kelas XII Karya Bondel Wrahatnala.