Bagaimana Cara Bunglon Mengganti Warna Tubuhnya?

By Aldita Prafitasari, Senin, 16 Januari 2023 | 12:00 WIB
Bunglon dapat mengganti warna tubuh atau disebut mimikri. (Unsplash)

adjar.id - Bunglon dapat mengganti warna tubuhnya karena terjadi perubahan nanokristal pada kulit bunglon yang biasa disebut dengan mimikri, Adjarian.

Nanokristal merupakan material berukuran sangat kecil pada kulit bunglon yang bisa memantulkan cahaya di sekitar bunglon.

Beberapa bagian sel dari nanokristal mengeluarkan gelombang warna pendek, seperti biru.

Selain itu, sel juga mengeluarkan gelombang warna panjang, seperti kuning, jingga, atau merah dalam kondisi bunglon sedang bersemangat.

Tonton video di bawah ini, yuk!