Klasifikasi Macam-Macam Pengangguran

By Nabil Adlani, Jumat, 29 Juli 2022 | 14:40 WIB
Seseorang yang tidak memiliki pekerjaan atau sedang mencari pekerjaan disebut pengangguran. (unsplash/Ben Hershey)

Pengangguran berdasarkan penyebab terjadinya terdiri atas:

Pengangguran Struktural

Pengangguran struktural adalah pengangguran yang disebabkan karena terjadinya perubahan struktur perekonomian.

Misalnya, perubahan struktur ekonomi dari agraris menjadi industri yang membuat tenaga kerja harus memiliki keterampilan tertentu untuk bisa bekerja di sektor industri.

Pengangguran Konjungtural

Baca Juga: Jawab Soal Jenis-Jenis Pengangguran Berdasarkan Penyebabnya

Pengangguran konjungtural adalah pengangguran yang disebabkan oleh pergerakan naik turunnya kegiatan ekonomi suatu negara.

Misalnya, saat terjadi resesi dan depresi ekonomi, maka daya beli masyarakat akan berkurang yang berdampak pada permintaan terhadap barang dan jasa.

Sehingga, produsen dituntut untuk mengurangi produksi barang dan jasa, salah satinya dengan mengurangi jumlah pekerjanya.

Pengangguran Friksional

Pengangguran friksional adalah pengangguran yang disebabkan oleh pergeseran pekerja yang ingin berpindah dari satu perusahan ke perusahaan lain.

Hal ini dilakukan karena ingin mencari pekerjaan yang lebih cocok dan bagus.