Jawab Soal Bahasa Inggris Kelas X Chapter 3, Plan to Go to the Movie

By Aldita Prafitasari, Selasa, 26 Juli 2022 | 08:40 WIB
Percakapan dalam bahasa Inggris disebut dengan conversation. (Unsplash)

adjar.id – Pembahasan soal kali ini adalah seputar percakapan bersama teman tentang merencanakan kegiatan, Adjarian.

Kegiatan tersebut adalah menonton film bersama di akhir pekan.

Percakapan dalam bahasa Inggris dapat disebut dengan conversation atau dialog.

Perintah soal membuat percakapan tersebut ada pada buku Bahasa Inggris kelas X (SMA) edisi revisi 2016 Chapter 3 halaman 45 terdapat soal pada Speaking Task.

Soalnya ada pada materi "What are You Going to Do Today?".

Perintah soalnya adalah, "make up short dialogs for the following situations".

Nah, di bawah ini ada contoh percakapan yang bisa Adjarian jadikan referensi dalam membuat percakapan Adjarian sendiri.

Jangan lupa untuk memperhatikan penggunaan grammar pada percakapan yang Adjarian buat, ya!

Sekarang, yuk, kita simak pembahasan soal berikut!

Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Inggris Kelas X Chapter 3, Plan for the Class Performance

Task 1: Make up short dialogs for the following situations. Read the answer of number 1 as an example.

Tugas 1: Buatlah dialog singkat untuk situasi berikut. Baca jawaban nomor 1 sebagai contoh.

Speaking Task 1 Number 2. (Tangkapan layar buku Bahasa Inggris Kelas X Edisi Revisi 2016)

2. You plan to go to the movie this weekend. You ask several friends to go with you.

Two of your friends definitely agree with you, but the other two cannot make up their minds. Use the expressions in the previous section in the conversation.

Diah: Did you know that the sequel to the last Marvel movie is out?

Gio: Really? Do you mean the last movie we watched together?

Diah: Yes, that's right! Let's watch it together again this weekend!

Gio: Come on, I can! How about you, Lia?

Lia: I'm not sure if I can watch weekends, my pocket money will run out on weekends.

Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Inggris Kelas X Chapter 3, Speaking Task 1 Number 5

Sani: Just like Lia, I'm not sure I can come. Moreover, the price of cinema tickets on weekends is very expensive.

Hera: I can come along if you want to watch it this weekend. I'll just follow the decision.

Gio: What if those who can watch this week watch it first, others can watch it later.

Sani: Okay, I have no problem with that decision. If the time is right, Lia and I can watch together.

Terjemahan

Diah: Apakah kamu tahu film sekuel dari film Marvel yang terakhir sudah keluar,?

Gio: Benarkah? Apakah yang kamu maksud film yang terakhir kita tonton bersama?

Diah: Iya, betul sekali! Ayo kita menonton lagi bersama akhir minggu ini!

Gio: Ayo, aku bisa! Bagaimana dengan mu, Lia?

Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Inggris Kelas X Chapter 3, Speaking Task 1 Number 2

Lia: Aku tidak yakin bisa kalau menonton di akhir pekan, uang sakuku sudah habis jika akhir pekan.

Sani: Sama seperti Lia, aku tidak yakin bisa ikut. Apalagi harga tiket bioskop saat akhir pekan sangatlah mahal.

Hera: Aku bisa ikut jika kalian jadi mau nonton akhir minggu ini. Aku ikut saja bagaimana keputusannya.

Gio: Bagaimana kalau yang bisa menonton minggu ini menonton dahulu, yang lain bisa menonton di kemudian hari.

Sani: Oke, aku tidak masalah dengan keputusan itu. Jika waktunya dirasa sudah tepat aku dan Lia bisa menonton bersama.

Nah Adjarian, itulah pembahasan soal bahasa Inggris dalam materi "What are You Going to Do Today?".