3 Hakikat Ilmu Fisika

By Aldita Prafitasari, Kamis, 9 Juni 2022 | 08:30 WIB
Fisika merupakan salah satu cabang ilmu pengetahuan alam. (freepik)

adjar.id - Kali ini kita akan mempelajari hakikat ilmu fisika.

Apa Adjarian tahu apa yang dimaksud dengan fisika?

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), fisika adalah ilmu yang mempelajari zat dan dan energi. 

Fisika merupakan cabang ilmu yang mempelajari perkembangan dasar teknologi, manusia, energi, dan gerak dalam waktu yang bersamaan. 

O iya, dalam ilmu fisika kita juga mempelajari materi-materi yang berdekatan dengan ilmu matematika, lo.

Nah, ilmu fisika sendiri memiliki tiga hakikat yang berbeda-beda dalam kegunaanya. 

Apa saja hakikatnya?

Yuk, simak penjelasan mengenai tiga hakikat ilmu fisika di bawah ini!

"Fisika merupakan cabang ilmu yang mempelajari perkembangan teknologi, manusia,  dan energi dalam waktu yang bersamaan."

Baca Juga: Rumus Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) dalam Fisika

Hakikat Ilmu Fisika

Di dalam ilmu fisika terdapat tiga hakikat, yaitu: 

1. Ilmu Fisika sebagai Gabungan Ilmu Pengetahuan

Ilmu fisika mempelajari peristiwa mengenai alam dan interaksi antara manusia dengan alam berdasarkan proses ilmiah yang terjadi. 

Karenanya, fisika digadang-gadang sebagai ilmu dasar dari semua gabungan ilmu pengetahuan, lo. 

Bahkan hasil pembelajaran mengenai interaksi alam dengan manusia yang diperoleh ilmu fisika, dijadikan sebagai hasil produk pengetahuan, Adjarian. 

O iya, dalam ilmu fisika juga kita menemui ilmu yang berkaitan dengan matematika dan rumus-rumusnya.

Oleh sebab itu, fisika juga dikenal dengan istilah a body of knowledge.

"Ilmu fisika mempelajari peristiwa mengenai alam dan interaksi antara alam dan manusia berdasarkan proses ilmiah yang ada."

Baca Juga: Efek Doppler: Pengertian, Rumus, dan Pengaplikasiannya

2. Ilmu Fisika sebagai Sikap

Ilmu fisika juga dikenal sebagai ilmu yang mempelajari pemahaman dalam menyelesaikan masalah. 

Selain menjadi produk, ilmu fisika juga dapat membentuk karakter seseorang menjadi lebih percaya diri, adil, dan memiliki rasa ingin tahu yang lebih. 

O iya, dengan memiliki sikap percaya diri, adil, dan memiliki rasa ingin tahu yang lebih kita juga dapat membentuk karakter fisikawan yang baik, lo. 

Nah, selain itu mempelajari ilmu fisika juga dapat membuat kita jadi lebih bertanggung jawab. 

Sehingga, ilmu fisika juga dikenal dengan istilah a way of thinking.

"Ilmu fisika dapat membentuk karakter seseorang menjadi lebih percaya diri, adil, dan memiliki rasa ingin tahu yang lebih."

3. Ilmu Fisika sebagai Proses atau Tahap

Hakikat yang terakhir adalah ilmu fisika sebagai proses atau tahap, Adjarian.

Baca Juga: Penerapan Ilmu Fisika dalam Berbagai Bidang, Fisika Kelas 10 SMA

Ilmu fisika banyak mengajarkan kita tahap-tahap yang perlu dilakukan saat sedang melakukan penelitian.

Ilmu fisika juga dapat digunakan untuk menyusun sebuah pengetahuan hasil dari penelitian, lo. 

Contohnya, tahap-tahap yang kita lakukan dari awal penelitian hingga menemukan hasil dari penelitian. 

Ilmu fisika juga sangat bermanfaat di saat kita melakukan tesis, skripsi, dan jurnal yang memakai metode ilmiah. 

Oleh karena itu, fisika juga dikenal dengan istilah a way of investigating.

Nah Adjarian, itulah tiga hakikat dari ilmu fisika, salah satunya sebagai gabungan ilmu pengetahuan!

Coba Jawab!

Sebutkan salah satu contoh dari ilmu fisika sebagai proses yang kamu ketahui!

Petunjuk: Cek halaman 3.