Mengapa Setelah Menyengat, Lebah Tidak Akan Bertahan Hidup Lagi?

By Nabil Adlani, Senin, 23 Mei 2022 | 08:30 WIB
Sengatan menjadi senjata lebah untuk mempertahankan diri. (unsplash/İbrahim Özdemir)

adjar.id – Adjarian, lebah jika merasa terancam akan melakukan sistem pertahanan diri dengan cara menyengat.

Ternyata setelah menyengat manusia, lebah tidak bisa menarik sengat tajamnya dari kulit yang disengat, lo.

Jadi, satu-satunya cara yang dilakukan lebah adalah meninggalkan sengatnya yang mengandung saluran pencernaan, saraf, dan otot yang vital bagi lebah.

Hal inilah yang membuat lebah tidak akan bertahan hidup lagi setelah menyengat manusia karena kehilangan bagian vitalnya.