Mengapa Tahi Lalat Berwarna Hitam dan Cokelat Tua?

By Aisha Amira, Minggu, 27 Februari 2022 | 13:30 WIB
Warna tahi lalat umumnya bergantung pada kandungan sel melanositnya. (Unsplash/Johaness Krupins)

adjar.id - Apakah kalian memiliki tahi lalat?

Adjarian, umumnya, tahi lalat yang kita miliki berwarna hitam dan cokelat, lo! Hal ini dikarenakan kandungan sel melanosit di dalam tubuh. 

Semakin banyak kandungan sel melanosit, maka warna tahi lalat akan semakin pekat. Akan tetapi, seiring berjalannya waktu warna tahi lalat akan berubah menjadi cokelat.

Hal ini dikarenakan tubuh kita yang seiring berjalannya waktu menjadi berubah, sehingga warna pigmen yang berkurang dan berpindah.