Materi UTBK SBMPTN SAINTEK Biologi, Mutasi Genetik

By Aisha Amira, Sabtu, 22 Januari 2022 | 13:00 WIB
Genetika terdiri dari lima tipe kromosom. (Pexels/Nothing Ahead)

Mutasi adalah perubahan genetik dari suatu individu yang bersifat menurun.

Proses terjadinya mutasi dikenal dengan mutagenesis, ya. 

Nah, makhluk yang mengalami mutasi disebut juga sebagai mutan/ 

Baca Juga: Pewarisan Sifat-Sifat pada Manusia, Ada Perbedaan Model Rambut

Berdasarkan tipe sel yang mengalami mutasi terbagi menjadi dua jenis, yaitu:

1. Mutasi somatik -> mutasi yang terjadi pada sel tubuh. 

2. Mutasi germinal -> mutasi yang terjadi pada sel kelamin. 

Berdasarkan arah mutasi terbagi menjadi dua jenis, yaitu:

1. Mutasi maju -> mutasi dari fenotip normal menjadi abnormal.

2. Mutasi balik -> mutasi dari fenotip abnormal menjadi normal.

Berdasarkan penyebabnya terbagi menjadi dua jenis, yaitu:

1. Mutasi alam -> mutasi yang disebabkan oleh mutagen alami.

2. Mutasi buatan -> mutasi yang terjadi dikarenakan adanya campur tangan manusia. 

Baca Juga: Mengenal Mutasi dan Macam-Macam Penyebab Terjadinya Proses Mutasi

Nah Adjarian, itulah pendalaman materi UTBK SBMPTN SAINTEK biologi, materi mutasi genetik yang perlu kita ketahui dan pelajari, ya. 

Tonton video ini juga, yuk!