Materi TWK CPNS, Daftar Pasal dalam UUD 1945 yang Diamandemen

By Nabil Adlani, Jumat, 31 Desember 2021 | 19:00 WIB
MPR memegang peran penting dalam proses amandemen UUD 1945. (pxfuel)

Pasal dalam UUD 1945 yang Diamandemen

Berikut ini beberapa pasal yang mengalami perubahan karena adanya amandemen UUD 1945, yaitu:

1. Amandemen UUD 1945 yang Pertama

Amandemen petama UUD 1945 terjadi pada sidang umum MPR pada 14 sampai 21 Oktober 1999.

Ada total sembilan pasal yang diamandemen pada amandemen pertama UUD 1945 ini, lo.

Sembilan pasal yang diamandemen yaitu pasal 5, pasal 7, pasal 9, pasal 13, pasal 14, pasal 15, pasal 17, pasal 20, dan pasal 21.

Nah, inti dari adanya amandemen pertama ini ialah pergerseran kekuasaan legislatif atau presiden yang terlalu kuat.

Baca Juga: Jawab Soal Makna Pasal 25 A UUD 1945 Tentang Wilayah Indonesia

2. Amandemen UUD 1945 yang Kedua

Amandemen kedua UUD 1945 disahkan melalui sidang tahunan MPR pada 18 Agustus 2000.

Total ada 27 pasal dan lima bab yang sudah diamandemen pada amandemen kedua ini, Adjarian.

Pasal yang diamandemen, yaitu pasal 18, pasal 18A, pasal 18B, pasal 19, pasal 20, pasal 20A, pasal 22A, pasal 22 B, pasal 25E, pasal 26, pasal 27, pasal 28A, pasal 28B.