Logo Hari Ibu
Peringatan Hari Ibu 2021 menggunakan logo yang mempunyai warna dasar merah dan putih.
Itu menggambarkan semangat dari nasionalisme bangsa Indonesia, Adjarian.
Lalu ada juga bentuk siluet dan wajah perempuan yang menjadi simbol dari sikap dan tindakan seorang perempuan yang meliputi:
1. Tegas dengan kelembutan yang penuh dengan cinta.
2. Menatap ke depan dengan percaya diri.
3. Tangguh dengan bisa menjelankan peran kehidupan setara seimbang.
Baca Juga: Mengenal Kosmonaut Perempuan Pertama di Dunia, Valentina Tereshkova
Selain itu, ada juga bentuk bunga sebagai simbol dari cara berpikir seorang perempuan, yakni:
1. Memiliki kecerdasan intelektual, emosional, dan spiritual.
2. Menyebarkan pemikiran yang positif, sama halnya dengan bunya yang menebarkan aroma wewangian.
3. Perempuan memiliki karakter yang sesuai dengan bunga, yaitu lembut dan indah.