adjar.id - Pernahkah Adjarian bertanya-tanya arti dari huruf B yang ada di bagian atas pensil?
Nah, huruf B pada bagian atas pensil adalah sebuah kode yang menunjukkan ketebalan pensil yang kita miliki.
Kode B menandakan, bahwa kandungan grafit jauh lebih banyak jika dibandingkan dengan kandungan tanah liatnya.
Jika sebuah pensil memiliki kode 2B, artinya pensil tersebut berada di tingkat kehitaman ke-2, begitu juga dengan 3B, 4B, dan seterusnya.