Modernisasi: Pengertian, Ciri, Dampak Positif, Dampak Negatif

By Aldita Prafitasari, Rabu, 1 Desember 2021 | 14:30 WIB
Modernisasi adalah proses pembangunan yang mengarah pada kemajuan. (Unsplash)

Pengertian Modernisasi

Modernisasi adalah proses pembangunan yang mengarah pada kemajuan.

Proses ini merupakan proses yang berkesinambungan dan terbuka. Dengan kata lain, modernisasi adalah perubahan sosial yang direncanakan.

Modernisasi merupakan perubahan sosial yang terencana dan melalui berbagai proses, Adjarian.

Proses tersebut meliputi berbagai bidang, seperti teknologi, seperti politik, ekonomi, dan sosial.

Beberapa kritikus mungkin menentang modernisasi dan evolusi struktur seiring berjalannya waktu dengan harapan melestarikan sejarah dan budaya.

Namun, modernisasi penting bagi sebuah kota dan warganya untuk berkembang sesuai dengan kecepatan masyarakat dan sesuai dengan kebutuhan warganya.

Baca Juga: Macam-Macam Upaya Menghadapi Globalisasi Ekonomi

Ciri-Ciri Modernisasi

1. Pemikiran semakin rasional

2. Masyarakat lebih individualis

3. Ikatan dengan adat atau tradisi memudar

4. Munculnya diferensiasi dalam hal tenaga kerja

5. Kegiatan ekonomi lebih banyak difokuskan pada proses produksi, distribusi, dan konsumsi.

 

"Modernisasi merupakan proses yang berkesinambungan dan terbuka."