Terkadang pihak pemerintah juga sering kali melakukan interaksi antarnegara di dalam bidang politik.
Umumnya, saat interaksi ini terjadi suatu negara sering kali terpengaruh pada sistem politik negara lain.
Contohnya, misalnya sistem pemerintahan hingga sistem demokrasi suatu negara yang dapat menjadi suatu pengaruh besar.
O iya, hal ini juga dapat memberikan dampak yang tidak selalu baik.
Baca Juga: Jawab Soal Faktor Penyebab Suatu Negara Mengadakan Hubungan Internasional
Misalnya, pertikaian yang terjadi antara negara Israel dan Palestina terhadap kebijakan pemerintah dalam membangun interaksi.
Nah, Indonesia sebagai negara lain mendukung perjuangan dari Palestina dan memutuskan untuk tidak memiliki hubungan dengan negara Israel.
Adjarian, itulah perubahan dan interaksi antarnegara terhadap budaya dan juga politik yang perlu kita ketahui.
Sekarang, yuk, kita jawab soal di bawah ini!
Pertanyaan |
Sebutkan dampak positif dari interaksi antarnegara di bidang budaya! |
Petunjuk: Cek halaman 2. |
Jangan lupa tonton video ini, ya!