Contoh Tolong-menolong di dalam Rumah, Buku Tematik Kelas 3 Tema 3

By Irfan Sholeh, Kamis, 28 Oktober 2021 | 10:30 WIB
Tolong-menolong bisa mengeratkan hubungan dalam keluarga. (freepik)

1. Memijat

Aktivitas orang tua adalah bekerja sedangkan aktivitas kita yang utama adalah bersekolah.

Namun, kadang, ada di antara kita yang melakukan pekerjaan ekstra dibanding hari-hari biasanya.

Orang tua mungkin di kantor hari itu sedang banyak urusan atau kita mungkin sangat kelelahan akibat kegiatan olahraga yang kita lakukan.

Baca Juga: Contoh Sikap Menolong di Sekolah

Salah satu cara agar kita tidak terlalu merasa capai adalah dengan pijat.

Nah, sewaktu istirahat di rumah, kita bisa saling tolong-menolong memijat.

Kita bisa bergantian memijat sehingga tubuh jadi sama-sama bugar.

2. Belajar

Kadang kala, kita tidak terlalu paham atas materi yang sedang kita pelajari di sekolah.

O iya, itu bisa juga terjadi pada kakak atau adik kita.

 

"Belajar bersama merupakan contoh kegiatan tolong-menolong."