Mengapa saat Bangun Tidur Terdapat Kotoran di Mata?

By Nabil Adlani, Jumat, 22 Oktober 2021 | 19:30 WIB
Saat tertidur, kelenjar air mata kita tetap bekerja. (unsplash)

adjar.id – Adjarian, menyadari tidak setiap kita habis bangun tidur di mata kita terdapat kotoran mata.

Kotoran pada mata kita ini terjadi karena saat kita tidur dan memejamkan mata lemak-lemak di air mata menumpuk dan kemudian mengering.

Hal ini yang membuat adanya kotoran pada mata saat kita terbangun dari tidur.

O iya, lemak tersebut berasal dari kelenjar air mata yang terus menerus bekerja meski kita sedang tidur.