Alat dan Media yang Digunakan untuk Menggambar

By Abby Wijaya, Rabu, 6 Oktober 2021 | 12:20 WIB
Ada alat dan media untuk menggambar. (pixabay)

Alat dan Media yang di Gunakan Untuk Menggambar

1. Pensil

Pensil adalah alat yang membantu kita untuk membuat sketsa atau pinggiran dari gambar yang kita buat.

Biasanya pensil digunakan sebelum mematenkan gambar misalnya menggunakan spidol.

Ada beberapa macam jenis pensil, misalnya pensil H dan B.

Pensil H adalah pensil yang memiliki sifat keras, sehingga cocok jika digunakan untuk membuat garis tipis.

Baca Juga: Teknik Menggambar Ragam Gambar Hias: Flora dan Fauna

Sementara pensil B adalah jenis pensil yang lunak dan cocok digunakan untuk membuat garis yang tebal. Biasanya pensil B digunakan untuk membuat sketsa besar.

2. Pensil Warna

Pensil warna memiliki variasi yang sangat banyak.

Varian warna yang banyak membuat kita lebih leluasa dalam menggambar.

 

"Ada banyak ragam warna pada pensil warna."