Kita Tidak Bisa Menyembunyikan Kebohongan, Kenapa Bisa Begitu?

By Nabil Adlani, Sabtu, 2 Oktober 2021 | 11:30 WIB
Hidung dan mata kita tidak bisa menyembunyikan kebohongan yang kita lakukan. (freepik)

adjar.id – Apakah Adjarian pernah berbohong? Hati-hati karena sebenarnya kita tidak bisa menyembunyikan kebohongan, lo.

Meski diri kita sedang berbohong, anggota tubuh kita tidak bisa ikut berbohong dan membuat kita ketahuan jika berbohong. Kenapa begitu, ya?

Jadi, saat kita berbohong suhu di sekitar hidung dan ujung mata bagian dalam akan meningkat yang membuat hidung kita akan terlihat memerah.

Nah, efek ini disebut sebagai efek pinokio karena kita tidak bisa menyembunyikan kebohongan.