adjar.id - Salah satu julukan Thailand adalah Negeri Gajah Putih. Tahukah Adjarian mengapa Thailand disebut dengan Negeri Gajah Putih?
Gajah putih adalah hewan yang sangat berarti dan dikagumi di Thailand.
Gajah putih adalah hewan nasional Thailand dan merupakan simbol negara tersebut.
Kekuatan, daya tahan, serta umur gajah putih dikagumi oleh masyarakat Thailand. Makanya, sejak tahun 1500-an masyarakat di sana mengandalkan hewan ini sebagai kendaraan perang.
Tonton video ini, yuk!