Manfaat Mengonsumsi Ikan bagi Kesehatan, Mencegah Rasa Depresi

By Aisha Amira, Sabtu, 24 Juli 2021 | 13:30 WIB
Ikan merupakan salah satu sumber protein bagi tubuh kita. (pixabay)

3. Membuat Jam Tidur Lebih Baik

Mengonsumsi ikan yang mengandung vitamin D akan membuat jam tidur jadi lebih baik. (pixabay)

Seperti yang Adjarian ketahui, kurang mengonsumsi vitamin D akan membuat kita mengalami kesulitan untuk tidur, lo. 

Banyak studi menunjukkan kekurangan vitamin D dapat meningkatkan risiko terkena sleep apnea. 

Oleh karena itu, agar kita dapat mengatasi kesulitan tidur kita dapat mengonsumsi ikan yang kaya akan vitamin D. 

Baca Juga: Mengandung Protein, Ini Manfaat Mengonsumsi Telur Rebus bagi Kesehatan

4. Mencegah dan Mengurangi Rasa Depresi

Rasa depresi seringkali memberikan dampak yang buruk bagi kesehatan. 

Umumnya, para penderita depresi akan kehilangan semangat, merasa lelah saat melakukan aktivitas, sedih, dan bahkan turun berat badan.

Oleh karena itu, dengan mengonsumsi ikan kita dapat mencegah atau mengurangi rasa depresi yang ada, lo. 

Banyak studi penelitian yang menunjukkan bahwa orang yang mengonsumsi ikan dengan kandungan omega-3 secara rutin, akan jauh lebih kecil kemungkinannya untuk mengalami depresi.

Nah, Adjarian, itulah manfaat mengonsumsi ikan bagi kesehatan tubuh kita, ya!