- Angin
Angin adalah sumber energi yang berasal dari gerakan udara.
Udara dapat bergerak karena adanya perbedaan tekanan udara dari satu tempat ke tempat lainnya.
Contoh pemanfaatan sumber energi angin di antaranya adalah untuk menggerakkan perahu, kincir angin, dan layang-layang.
Selain itu, angin juga menjadi sumber energi untuk pembangkit listrik tenaga bayu (PLTB)
Baca Juga: 7 Cara untuk Menghemat Energi dengan Mudah dalam Kehidupan Sehari-hari
- Minyak Bumi
Minyak bumi adalah bahan yang didapatkan dari hasil pelapukan sisa-sisa makhluk hidup yang sudah tertimbun selama puluhan bahkan ratusan juta tahun lamanya.
Minyak bumi bisa didapatkan melalui proses pengeboran.
Setelah diambil dari perut bumi, bahan tersebut kemudian diproses dan menjadi berbagai macam produk.
"Minyak bumi diolah menjadi berbagai macam produk yang kemudian digunakan dalam kehidupan sehari-hari."