Ada Lubang Kecil pada Wastafel, Apakah Hanya sebagai Hiasan?

By Nabil Adlani, Rabu, 16 Juni 2021 | 20:15 WIB
Inilah fungsi lubang kecil pada wastafel. (pixabay)

adjar.id – Adjarian pernah memperhatikan wastafel saat sedang mencuci tangan? Ternyata ada lubang kecil di bawah keran air, lo.

Apakah hanya sekadar hiasan yang sengaja dibuat atau ada fungsinya, ya?

Eits, ternyata itu bukan hanya sebagai hiasan, tapi memiliki fungsi.

Fungsi lubang kecil pada wastafel adalah menjadi tempat pembuangan air serta mencegah air meluber ke luar wastafel.

Selain itu, lubang ini juga berfungsi untuk mengedarkan udara dan mengurangi tekanan.