Mengapa Kebanyakan Ban di Sekitar Kita Berwarna Hitam?

By Irfan Sholeh, Kamis, 10 Juni 2021 | 20:00 WIB
Kebanyakan ban berwarna hitam. (pixnio.com)

adjar.id - Dulu, kebanyakan ban warnanya putih, lo, Adjarian. Hal ini karena zaman dulu ban masih menggunakan karet murni.

Pada penghujung Perang Dunia I, ban berwarna hitam mulai menjamur. Sebab, para produsen menambahkan karbon hitam pada proses pembuatan ban sebagai filler pengisi volume ban.

Kenapa bukan warna lain? Sebab, saat ini karbon hitam lebih mudah didapat ketimbang bahan lainnya.